Selasa, 14 Januari 2025
Jumat, 11 Oktober 2024
Seminar "Peran Industri Kecil dan Menengah dalam peningkatan Ekonomi di Kabupaten Cirebon"
Industri Kecil Menengah atau yang biasa disebut dengan IKM adalah aktivitas produksi berbagai jenis barang yang digunakan dalam kehidupan manusia sehari-hari. Sedangkan UKM merupakan aktivitas pemasaran dari produk-produk yang sudah diproduksi sebelumnya dalam Industri Kecil Menengah.
Industri kecil sendiri mempekerjakan paling banyak 20 orang tenaga kerja dan memiliki nilai investasi kurang dari Rp1 miliar (tidak termasuk tanah dan bangunan tempat usaha). Sedangkan industri menengah memiliki nilai investasi Rp1 miliar – 15 miliar (termasuk tanah dan bangunan) atau dibawah Rp1 miliar tetapi mempekerjakan 20 orang tenaga kerja atau lebih.
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi BPKP melaksanakan seminar singkat "Peran IKM dalam peningkatan ekonomi daerah, dalam hal ini daerah yang dijadikan contoh observasi adalah Kabupaten Cirebon. Seminar dilaksanakan di Kota Cirebon pada tanggan 05 Oktober 2024 dengan pembicara Bapak H. Rodiyah S.T., M.Si., yang merupakan pejabat Sekertaris Dinas Koperasi, Perdagangan dan Industri Kabupaten Cirebon
Narasumber menyampaikan bagaimana kondisi ekspor yang mengalami penurunan setelah pandemi Covid 19 yang sampai saat ini masih berdampak pada industri kecil Kabupaten Cirebon. Meskipun sudah banyak berdiri industri-industri besar makanan dan tekstil tetapi Rotan sebagai industri primadona sejak lama di Kabupaten Cirebon mengalami penurunan ekspor yang cukup signifikan. meskipun demikian Inflasi di Kabupaten Cirebon pada Juni 2024 berada di angka 1,43% atau lebih rendah dari rata-rata inflasi di Jawa Barat (2,31 persen) dan nasional (2,51 persen).
Seminar Kekerasan Seksual dan Bullying
Sekolah dan lingkungan pendidikan seharusnya menjadi tempat aman untuk belajar, bukan menjadi arena perundungan. Koridor, taman, toilet, kantin, bahkan ruang kelas menjadi saksi perilaku bullying dan kekerasan seksual dalam berbagai bentuk. Dampak bullying tak hanya sebatas luka fisik, tapi juga melukai mental dan emosi korban. Depresi, kecemasan, bahkan bunuh diri menjadi konsekuensi tragis yang tak jarang terjadi.
Menanggapi hal ini untuk mempersiapkan satgas PPKS ( Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual ) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi BPKP melaksanakan seminar tentang hal ini dengan pembicara Bpk. Andri Sugandi S.pd yang juga merupakan aktivis gerakan anti bullying, narkoba dan kekerasan seksual di lingkungan pendidikan.
Termuat dalam Peraturan Mentri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Permendikbudristek) Nomor 30 Tahun 2021 tentang Pencegahan dan Penanaganan Kekerasan Seksual di lingkungan Perguruan Tinggi. Mengisyaratkan bahwa nantinya satgas PPKS merupakan orang-orang terpilih yang bertanggung jawab mencakup pencegahan dan penanganan yang akuntabel secara hukum dan berpihak pada korban.
Study dan Seminar di Kampung Batik Trusmi Cirebon
Secara etimologi istilah batik berasal dari kata yang berakhiran “tik”, berasal dari kata menitik yang berarti menetes yaitu menitikkan malam dengan canting sehingga membentuk corak yang terdiri atas susunan titikan dan garisan (Anas et al., 1997, h. 14). Menurut terminologinya, batik adalah gambar yang dihasilkan dengan menggunakan alat canting atau sejenisnya.
Cirebon merupakan salah satu sentra batik di pulau Jawa yang memiliki perjalanan panjang. Hal ini tidak bisa dipisahkan dari peran pusat pemerintahan (Keraton Cirebon) dan lingkungan sosial masyarakat penyangga tradisi membatik, seperti beberapa tempat produksi batik, yakni Kenduruan, Paoman, Trusmi, dan Kalitengah. Dari beberapa sentra seni kerajinan batik tersebut hanya di desa Trusmi yang masih bertahan hingga saat ini. Pengrajin batik Trusmi merupakan pemasok batik untuk memenuhi kebutuhan Keraton. Motif batik untuk keperluan ini memiliki makna filosofis. Di samping itu pengrajin batik Trusmi juga memproduksi batik gaya pesisiran untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Gaya ini lebih dinamis dalam mengikuti selera pasar tanpa harus memiliki makna filosofis.
Kegiatan kunjungan ke pabrik batik Cirebon ini merupakan kegiatan pembelajaran luar kampus yang di kemas bersamaan dengan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat. Mahasiswa/i Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi BPKP melakukan pembelajaran langsung dari Ketua Paguyuban Perajin dan Pengusaha Batik Cirebon Bapak H. Heri Kismo, S.T dan juga Wakil Ketua Bapak Hisyam Sulaiman, S.E.
Dalam paparannya Wakil Ketua P3BC Hisyam S.E., menjelaskan proses industri batik Cirebon, pemasaran dan tujuan ekspor, sedangkan Bapak Ketua P3BC H. Heri Kismo S.T., memberikan banyak motivasi bagi mahasiswa/i yang ingin menjadi entrepreneur di industri batik.
Kegiatan ini diselenggarakan pada tanggal 05 Oktober 2024 yang diikuti oleh 56 Mahasiswa/i Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi BPKP. Diharapkan dari kegiatan ini para mahasiswa mampu menjaga dan melestarikan batik Indonesia khususnya batik Cirebon untuk masa yang akan datang.
Senin, 20 Mei 2024
Penghargaan STIE BPKP sebagai Sekolah Tinggi dengan kinerja pelaporan terbaik
Rakorda (Rapat Koordinasi Daerah) yang diselengarakan LLDIKTI Wilayah 3 di Grand Chapel, Universitas Pelita Harapan, Tangerang, Banten, pada Kamis, 1 Februari 2024. Tahun ini Rakorda LLDikti Wilayah III mengangkat tema besar "Transformasi Pendidikan Tinggi Menuju Rekognisi Global Dalam Implementasi Permendikbudristek No. 53 Tahun 2023" sebagai upaya meningkatkan kualitas dan peran pendidikan tinggi khususnya di DKI Jakarta.
Prof. Toni Toharudin dalam sambutannya sebagai kepala LLDIKTI Wilayah 3 menyampaikan "Untuk mencapai agenda besar menjadi kota global, DKI Jakarta membutuhkan gagasan-gagasan yang tak terbatas dari khalayak, termasuk dari akademisi, para pakar, dan praktisi pendidikan terkait tata kelola pemerintahan, sumber daya manusia, pengembangan kawasan. hingga penguatan bisnis dan inovasi, menjawab tantangan ekonomi, serta daya saing," .
Dalam kesempatan tersebut, LLDikti Wilayah III memberikan sejumlah penghargaan kepada Perguruan TinggiPerguruan Tinggi yang telah menunjukkan kinerja terbaik selama tahun 2023. Terdapat 21 Kategori Penghargaan, 111 Plakat Penghargaan dan 144 Sertifikat Penghargaan diberikan kepada 159 Perguruan Tinggi di Lingkungan LLDikti Wilayah III.
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi BPKP sendiri mendapatkan salah satu penghargaan tersebut, yaitu sebagai salah satu sekolah tinggi dengan kinerja pelaporan PDDIKTI terbaik, penghargaan ini termuat dalam SK 2010/LL3/TU.00.01/2024 . Terimakasih kami ucapkan atas penghargaan ini khususnya kepada LLDIKTI Wilayah 3 yang selalu membina dan memberikan banyak kontribusi sehingga kami STIE BPKP mampu memberikan kinerja terbaik.
Rabu, 08 Mei 2024
Wisuda Sarjana Akuntansi STIE BPKP
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bhakti Prasetya Karya Praja BPKP, melantik 40 wisudawan/wati, sarjana S1, program studi akuntansi, ke - III, tahun 2024. Pelantikan/wisuda dilaksanakan di Royal Palm Hotel & Coference Center, Cengkareng Jakarta Barat, Sabtu (27/1/2024).
"Ilmu, keterampilan, dan nilai - nilai kehidupan yang dipelajari saat kuliah, menjadi bekal untuk berkarya. Berkarya secara profesional, adaftif, mandiri, berjiwa interpreuner dan berahklak mulia, sesuai visi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi BPKP," ucap Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi BPKP, Herlambang Adi Gunawan, dalam arahannya pada acara pelantikan itu.
Herlambang, mengatakan, wisudawan/wati yang sudah dilantik, tetap berjalan didunia yang sama, namun menyandang identitas baru dengan logika berbeda dari sebelumnya. Sebagai manusia moderen, bertujuan mewujudkan kehidupan yang lebih baik dengan menerapkan ilmu dan pengetahuan yang sudah didapatkannya.
"Ilmu pengetahuan menjadi kunci untuk membuka jendela kebenaran, baik mental dan material," ucapnya
Herlambang, menegaskan, akal sebagai aset subjektif perlu dipelihara dan dikembangkan. Meskipun sudah melewati masa studi yang cukup panjang, jangan pernah berhenti untuk belajar.
"Harapan kami, lulusan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi BPKB, tidak hanya menguasai konsep, teoritis, dan teknis, tapi tetap mewujudkan implementasi etis dari ilmu pengetahuan itu," ujarnya.
Herlambang, kepada wisudawan/wati, berpesan, jadilah bagian dari orang yang membangun negeri ini. Menjaga dan mengisi kemerdekaan dengan ilmu pengetahuan.
"Kami atas nama dosen serta management Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi BPKP, sangat bangga jika kelak diantara kalian menjadi pemimpin terbaik di negeri Indonesia yang kita cintai ini," ujarnya. "Selamat jalan adik - adik. Kita berjalan beriringan dengan tujuan yang sama, membawa nama baik Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi BPKP," ucapnya.
Kegiatan Pelantikan diisi orasi ilmiah oleh Bapak Prof. Dr. Adji Suratman CA., CPMA., ACPA., Asean CPA., dengan judul orasi "Semai Pendidikan yang Partisipatif untuk Menuai Lulusan yang Adaptif Responsif dan Beretika."
Adji Suratman, dalam orasinya juga menyampaikan tentang dampak korupsi dan langkah pencegahan di bidang akuntansi.
Ia, menegaskan, pentingnya para akuntan untuk mendorong gerakan anti korupsi yang sangat menghambat pembangunan. Akuntan sebagai profesi, terikat dengan kode etik atau seperangkat tuntunan moral yang mengatur tentang etika profesi.
Usai sudah proses pembelajaran dan penelitian yang dilakukan oleh 40 wisudawan/wati, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi BPKP.
Pantauan, rri.co.id Jakarta. Senyum, tawa dan rasa haru bercampur di dalam acara sidang senat terbuka prosesi pelantikan wisudawan/wati, sarjana S1, program studi akuntansi, ke - III, tahun 2024, yang juga dihadiri oleh semua orang tua wisudawan/wati.